Blog > Strategi Penjualan > 4 Model Bisnis Online dengan Modal Receh

4 Model Bisnis Online dengan Modal Receh

Adinda 09 Jan 2026 03:01Copy link & title

Tahukah Anda? Kini memulai bisnis tidak lagi dengan menggunakan modal yang besar. Seiring dengan berkembangannya teknologi, kini siapapun bisa mencoba terjun ke dunia usaha dengan modal yang sedikit. Kunci utamanya adalah dengan memilih model bisnis online yang tepat dan sesuai kemampuan yang dimiliki. Apa saja model bisnis online yang bisa dijalankan dengan modal kecil? Berikut empat pilihan yang paling populer yang bisa Anda pertimbangkan!
ad-img

Model Bisnis Online dengan Modal Kecil

Model Bisnis Online
Source: Freepik
  1. Jasa Titip (Jastip)

Jastip menjadi salah satu model bisnis online yang banyak diminati karena hampir tidak membutuhkan stok barang. Pelaku jastip hanya perlu menawarkan jasa pembelian produk tertentu, biasanya dari luar kota atau luar negeri, lalu mendapatkan keuntungan dari biaya titip yang dibebankan ke pelanggan.

Bisnis ini sangat fleksibel dan cocok dijalankan secara online melalui media sosial. Modal utama jastip bukan uang, melainkan kepercayaan pelanggan dan kemampuan komunikasi. Jadi, selama Anda konsisten, maka bisnis ini bisa berkembang menjadi bisnis yang stabil.

BACA JUGA: Cara Memulai Bisnis Online di Marketplace

  1. Dropshipper

Dropshipper merupakan model bisnis online yang dijalankan tanpa harus memiliki stok. ANda hanya perlu mempromosikan produk, selanjutnya supplier akan mengurus proses pengemasan dan pengiriman langsung kepada pembeli.

Bisnis ini cocok dijalankan untuk Anda yang ingin pendapatan tambahan, karena Anda tidak perlu menyetok produk, tidak perlu mengurus pengiriman dan hanya melakukan pemasaran yang menarik minat calon pembeli.

  1. Reseller

Berbeda dengan dropshipper, reseller biasanya membeli produk terlebih dahulu dari supplier, lalu menjualnya kembali dengan harga yang sudah ditentukan. Model bisnis ini membutuhkan modal yang sedikit lebih besar dari dropship.

Sebagai reseller, Anda memiliki kontrol lebih besar terhadap stok, kualitas pengemasan, dan kecepatan pengiriman. Ini membuat pengalaman pelanggan lebih optimal dan peluang membangun brand sendiri semakin terbuka. Reseller sangat cocok bagi pelaku bisnis online yang ingin fokus pada pertumbuhan jangka panjang.

BACA JUGA: Cara Analisis Peluang Usaha agar Bisnis Selalu Cuan, Mau Coba?

  1. Affiliate Marketing

Affiliate marketing merupakan model bisnis online di mana Anda hanya perlu mempromosikan produk orang lain dan mendapatkan komisi dari setiap produk yang berhasil terjual. Sama halnya dengan dropship, Anda tidak perlu mengurus stok maupun pengiriman.

Di era digital saat ini, affiliate semakin berkembang dan meluas karena hanya dengan memanfaatkan media sosial dan membuat konten, Anda bisa mendapatkan keuntungan bahkan hingga jutaan setiap bulannya!

Itu dia 4 model bisnis online dengan modal receh yang bisa Anda coba. Namun, sebelum mencobanya, pastikan Anda telah mengatur strategi yang tepat dan sesuaikan kembali dengan kebutuhan pasar agar bisnis dapat meluas dan tumbuh dalam jangka panjang.

Mau dapatkan informasi menarik lainnya? Kunjungi website BigSeller Indonesia dan dapatkan informasi menarik seputar strategi, tips hingga cara berbisnis online. Di sini, Anda juga dapat melihat apa saja fitur menarik dari BigSeller mulai dari mengelola pesanan otomatis, scrape product hingga fitur lainnya yang dapat menguntungkan para seller setiap harinya! Jadi, tunggu apalagi? Pakai BigSeller dan registrasi sekarang untuk raih kesempatan untuk mendapatkan VIP selama 7 hari!

FAQ

1. Model bisnis online mana yang paling cocok untuk pemula?
Dropshipper dan affiliate marketing adalah pilihan paling aman untuk pemula karena minim risiko dan tidak membutuhkan modal besar untuk stok barang.

2. Apakah bisnis online dengan modal kecil bisa menghasilkan keuntungan besar?
Bisa. Dengan strategi pemasaran yang tepat, pemilihan produk yang sesuai pasar, serta konsistensi, bisnis online bermodal kecil tetap berpeluang menghasilkan keuntungan signifikan.

3. Apakah bisa menjalankan lebih dari satu model bisnis online sekaligus?
Bisa, asalkan pengelolaannya terorganisir dengan baik. Banyak pelaku bisnis menggabungkan reseller dan affiliate atau dropship untuk memperluas sumber pendapatan.
ad-img
Adinda
SEO (Search Engine Optimization) Writer dengan pengalaman menulis lebih dari 4 tahun. Sepanjang perjalanan kariernya, Adinda secara konsisten menghadirkan strategi konten dan target menggunakan SEO yang tepat sasaran, baik untuk pelaku UMKM maupun nama brand yang ingin meningkatkan visibilitas digital seller.